Pada postingan sebelumnya, saya sudah menjelaskan secara singkat tentang Simple Past Tense. Struktur kalimat beserta contoh kalimat yang menggunakan tenses ini telah juga dibahas secara singkat. Nah, setelah kalian memahami struktur kalimat dan fungsi kalimat pada tenses Simple Past Tense
, ada baiknya kalian uji pemahaman kalian tersebut dengan soal-soal latihan supaya kemampuan kalian makin terasah dan makin mantap. Ok...kali ini kita akan melatihnya dengan beberapa soal sebelum kita lanjutkan ke materi yang lain. Sebelumnya kalian baca dulu perintahnya supaya kalian bisa mengerjakan latihan dengan baik dan benar.
Change the word in the bracket into the correct form.
- She and I ....... (do) the homework at hers yesterday.
- Did your brother ....... (buy) some sugar last night?
- Oh no, I ....... (forget) to bring my crayons.
- He ....... (is) angry, so he ....... (leave) the meeting without saying anything.
- You didn't ....... (put) your books in the right place.
- I ....... (watch) this movie last week
- Please, I didn't ....... (want) to get bad score. I know I ....... (am) wrong not to study hard.
- She ....... (sell) her house to a big millionaire.
Selamat berlatih...:)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar